14045785_10205627230720105_6379477951820074305_n 14054137_10205626782668904_4547734805265133105_n 14079622_10205626782468899_4297568131412414137_n IMG-20160827-WA0000

Sabtu (27/08), Bupati Karanganyar, Drs. Juliatmono, M. M beserta jajarannya melaksanakan sholat Subuh berjamaah di masjid Darul Aitam kompleks Pesantren yatim Aitam, Ngasem, Colomadu. Masyarakat Colomadu, segenap keluarga besar Yayasan Aitam Indonesia, Pesantren Aitam, dan SD IT Al-Ihsan sangat antusias dalam mengikuti serangkaian acara yang dikemas dalam kegiatan morning spirit tersebut.

“Subuh adalah waktu yang tepat untuk dijadikan pondasi semangat membangun masyarakat menjadi lebih baik. Subuh semangat, Semangat kerja, Semangat membangun masa depan.”, tutur Juliatmono yang kala itu juga didampingi wakil bupati Rohadi Widodo, S. P.

Dalam kunjungannya, Bapak Bupati sekaligus melaunching Aitam Sholat Center (ASC) sebagai pusat pelatihan dan pembelajaran sholat. ASC sendiri merupakan sebuah program pemberdayaan yang ditujukan untuk memotivasi dan melatih muallaf maupun saudara-saudara muslim kita yang belum bisa melaksanakan sholat.

Kegiatan sholat Subuh jamaah kemudian dilanjutkan dengan sarapan bersama dan penanaman pohon buah di kawasan kompleks pesantren Aitam. Di sela-sela kegiatannya beliau menuturkan bahwa, “Lembaga pendidikan seperti sekolah dan pondok pesantren Aitam adalah tempat menyemai benih-benih masa depan yang patut di dukung dan dikembangkan.”

Semoga pohon yang di tanam lekas berbuah dan memberikan manfaat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *